Ad Code

Responsive Advertisement

Gudang Miras Digrebek Sabhara Polres Banyuwangi

img

Halo Dunia,Banyuwangi – Peredaran minuman yang memabokan di Banyuwangi seakan tak ada habisnya. Berkali – kali pihak Pemkab Banyuwangi melalui Sat Pol PP bersama Aparat Kepolisian Resort Banyuwangi melakukan razia dan bahkan pernah meggrebek gudang miras oplosan di Rogojampi,namun masih ada saja penjual minuman setan itu.

Kali ini kembali Polres Banyuwangi kembali melakukan sweping terhadap peredaran miras tersebut. Al hasil anggota Sabhara Polres Banyuwangi menemukan 5 jerigen,120 botol miras dan 382 botol miras jenis arak Bali yang berada di sebuah rumah Dusun Krajan Desa Lemahbang Dewo Kecamatan Rogojampi.

Kasat Sabhara Polres Banyuwangi, AKP.Sudarmadji mengatakan bahwa lima jerigen yang berupa arak murni tersebut masing –masing berisi 35 liter dan belum dioplos.Sedangkan 120 botol lainya sudah merupakan arak oplosan dengan masing – masing botol berisi 1 liter.Sedangkan 382 botol berisi 500 mililiter arak. “Kemasan dalam botol ini sudah siap edar,”kata Sudarmadji,Juma’at (15/7/16).

Sementara itu Kabag Ops Polres Banyuwangi,Kompol Sujarwo ketiaka dikomfirmasi Halo Dunia.Net melalui selullar mengatakan,bahwa keberhasilan operasi peredaran miras ini juga tidak lepas dari informasi masyrakat.

“Banyak masyarakat yang mengeluh terhadap peredaran miras oplosan,karena dampak yang juga mereka rasakan dengan berbagai kejadian yang menjurus kepada tindakan kriminal,”kata Sujarwo melalui selullar,Jum’at (15/7/16).

Dari informasi tersebut,masih menurut Perwira melati satu ini,pihak Polres Banyuwangi menindaklanjuti dengan melakukan razia dibeberapa wilayah yang diduga merupakan pusat peredaran miras.

“Operasi ini tidak akan berhenti saat ini saja,tetapi akan terus kami lakukan sehingga Banyuwangi bisa benar-benar bebas dari miras,”tegas Sujarwo.

Dari lemahbang Dewo,selain barang bukti berupa miras siap edar dan bahan bakunya diamankan Polres Banyuwangi,pemilik yang berinisial BBS pun tak bisa berkutik ketika ditemukan barang haram tersebut di rumahnya.

“Selanjutnya kami tindaklanjuti dengan memeriksa pemilik barang tersebut,”pungkas Sujarwo yang juga menghimbau agar masyarakat untuk pro aktif dalam upaya menciptakan Banyuwangi bersih dari miras. (red/dw-1)



from Kopidev News Feed http://ift.tt/29AYxu1
via IFTTT

Post a Comment

0 Comments

Close Menu