Ad Code

Responsive Advertisement

Sat Pol PP Banyuwangi Amankan Bangkai Kapal LCT Sritanjung I

img

Halo Dunia,Banyuwangi -  Bangkai Kapal LCT Sritanjung I milik Pemerintah Daerah Kabupaten Banyuwangi yang tenggelam beberapa waktu lalu kini dijaga ketat Sat Pol PP Kabupaten Banyuwangi 24 jam .

Seperti pernah dikabarkan tenggelamnya LCT Sritanjung I diduga karena ombak besar sehingga kapal tersebut mengalami kebocoran di perairan Selat Bali .

Kepala Bidang Ketentraman Ketertiban Umum Masyarakat (Kabid Trantibumas) Sat Pol PP Banyuwangi,Agus Wahyudi menjelaskan,pemasangan garis pembatas dilakukan setelah adanya koordinasi pihak Sat Pol PP dengan Pemkab Banyuwangi.

“Ini tugas kami untuk mengamankan aset milik aset daerah,karena kapal LCT Sritanjung I masih dianggap bermasalah maka kami pasang garis pembatas untuk pengamanannya dan kami jaga 24 jam,”tegas Agus,Kamis (23/6/16) .

Pantauan Halo Dunia di Banyuwangi,mulai kemarin,Rabu (22/6/16) nampak beberapa anggota Sat Pol PP menjaga bangkai kapal LCT Sritanjung yang sudah berada di pesisir Ketapang. Selain itu aparat penegak Perda tersebut juga memasang garis pembatas mirip police line pada badan kapal yang pernah ramai pada masa pemerintahan almarhum Bupati Banyuwangi Samsul Hadi. (dw-1)

 



from Kopidev News Feed http://ift.tt/28RAY2l
via IFTTT

Post a Comment

0 Comments

Close Menu